04 Maret 2010

Neighbour Gathering yang Asyik Punya




Tetangga adalah orang terdekat kita, melebihi saudara. Selayaknya, interaksi dengan para tetangga senantiasa diperbaiki. Keakraban dengan tetangga sangat berpengaruh besar bagi suka duka kehidupan kita sehari-hari. Bagimana tidak? Kenyamanan keseharian kita, sangat ditentukan dengan kondisi lingkungan tempat tinggal kita, di mana para tetangga juga menjalani aktivitas sehari-hari mereka.

Syukur Alhamdulillah... kami sekeluarga memiliki tetangga yang baik. Saya biasa berbagi cerita dengan akrab, kadang bercanda, terutama dengan para ibu tetangga. Saling pengertian juga telah terjalin. Hal yang biasa bila ada salah satu yang merepotkan yang lain. Semisal ada yang sedang membangun/renovasi rumah, tentu ada sedikit banyak ketidaknyamanan bagi para tetangga. Namun kami saling memahami dan memaklumi.

Kami juga sering sekali saling menghadiahi sekadar makanan kecil, hasil masakan, oleh-oleh, dan sebagainya. Terkadang kami masak bersama, rujak party, sambil berbagi cerita.

Minggu lalu, atas prakarsa salah seorang tetangga, kami pergi berwisata bersama. Alhamdulillah, hampir semua bisa ikut. Setidaknya ada perwakilan dari tiap rumah yang menjadi warga di gang kami. Alhamdulillah...

Tidak ada komentar: